Iklan dempo dalam berita

Jangan Diabaikan! Ini 3 Daun untuk Obat Kesemutan, Yuk Tanam di Rumah

Jangan Diabaikan! Ini 3 Daun untuk Obat Kesemutan, Yuk Tanam di Rumah

3 daun untuk obat kesemutan--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Jangan diabaikan! ini 3 daun untuk obat kesemutan, yuk tanam di rumah.

Rasa kesemutan, baik di tangan atau kaki, merupakan gejala yang sering muncul. Meski kesemutan biasanya bersifat sementara, bagi sebagian orang cukup mengganggu.

BACA JUGA:Pendaftaran Beasiswa SDM Sawit 2024, Jangan Sampai Terlewat Jadwal dan Syarat yang Harus Disiapkan Berikut

Ada beberapa faktor yang menjadi penyebab seseorang merasa kesemutan. Biasanya, kesemutan disebabkan adanya tekanan pada saraf atau pengaruh sirkulasi yang buruk, kondisi kesemutan ini tidak bisa diabaikan.

Hal tersebut bisa terjadi saat seseorang menindih tangan atau duduk dengan posisi kaki bersila terlalu lama. Namun, sebenarnya tidak perlu khawatir berlebihan.

BACA JUGA:Letakkan di Depan Rumah, Ini 7 Tanaman Pembawa Rezeki Menurut Feng Shui

Kesemutan memang umum dan bisa dialami siapa saja. Namun, sebaiknya kesemutan jangan dibiarkan. Lantas, bagaimana cara mengatasi kesemutan? Anda dapat memanfaatkan daun tanaman yang bisa jadikan obat menghilangkan kesemutan.

Berikut ini 3 daun untuk obat kesemutan, yang bisa anda coba:

1. Daun Pegagan (Centella asiatica)
Daun pegagan memiliki khasiat meningkatkan peredaran darah, sehingga dapat membantu mengurangi kesemutan pada kaki.

Caranya, ambil beberapa daun pegagan segar, cuci bersih, dan konsumsi sebagai salad atau tambahkan ke dalam jus.

BACA JUGA:9 Cara Mudah Menghilangkan Kesemutan di Kaki, Salah Satunya Rendam Kaki dengan Campuran Air Ini

2. Lidah Buaya (Aloe vera)
Gel lidah buaya terkenal dengan sifat anti-inflamasi dan dapat membantu mengurangi kesemutan. Ambil gel segar dari daun lidah buaya dan oleskan pada kaki secara merata. Diamkan selama 15-20 menit sebelum dicuci bersih.

3. Daun Sirih (Piper betle)
Daun sirih memiliki sifat anti-inflamasi dan antiseptik. Cuci bersih beberapa lembar daun sirih, kemudian rebus dengan air. Gunakan air rebusan sebagai obat kumur atau rendam kaki selama beberapa menit.

BACA JUGA:Lakukan Hal Berikut jika Bertemu atau Merasakan Ada Mahluk Halus di Sekitar Anda

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: