Iklan dempo dalam berita

Intip Lokasi Harta Karun Batu Bara Ratusan Juta Ton di Sumbar, Pernah Dikeruk Oleh Belanda

Intip Lokasi Harta Karun Batu Bara Ratusan Juta Ton di Sumbar, Pernah Dikeruk Oleh Belanda

Intip Lokasi Harta Karun Batu Bara Ratusan Juta Ton di Sumbar, Pernah Dikeruk Oleh Belanda--Foto: ist

Sedangkan dapat tidaknya eksploitasi tersebut sangat bergantung kepada penguasaan teknologi dan permintaan pasar.

Selain itu, penyelenggaraan pertambangan batu bara juga sedang mengalami reorientsi oleh berkembangnya semangat desentralisasi atau tuntutan otonomi daerah yang membangkitkan keinginan masyarakat setempat untuk melakukan penambangan sendiri.

Penemuan cadangan batu bara di kota Sawahlunto telah mendorong pemerintah Hindia Belanda membangun jalur kereta api menuju kota Padang dalam mendistribusikan batu bara.

BACA JUGA:Hasilkan 260 Ribu Barel Perhari, Ini Titik Lokasi Harta Karun Tambang Minyak di Kalimantan Timur

Pembangunan ini dimulai pada tahun 1889 dan selesai pada tahun 1896. 

Jalur kereta api ini selain menghubungkan kota Padang dengan kota Sawahlunto, juga mencapai kota-kota lain seperti kota Solok, kota Pariaman, kota Bukittinggi, kota Padang Panjang, dan kota Payakumbuh.

Namun akibat menurunnya produksi batu bara sejak tahun 2000, kegiatan pengangkutan batu bara dengan kereta api berhenti total.

Jarak tempuh dari Kota Padang ke Kota Sawahlunto sekitar 95 km. Perjalanan dapat dilakukan dengan menggunakan bus maupun kendaraan pribadi.

Dapat pula diakses dengan kereta api yang beroperasi pada hari tertentu dari kota Padang Panjang.

BACA JUGA:Sah Kantongi IUP, Segini Luas Harta Karun Tambang Nikel di Kalaena dan Angkona

Kekayaan hasil tambang di Indonesia yang dikenal dunia salah satunya batu bara. 

Dalam catatan sejarah, pertama kali penambangan batu bara dilakukan secara terbuka pada abad ke 19 di Sumatera Barat.

Seorang ahli geologi asal Belanda, Wilem Hendrik De Greve, memperkirakan arang dalam bawah tanah yang membatu ini tersebar di berbagai titik lokasi.

Salah satu daerah penghasil batu bara tertua di Indonesia yakni terletak di Kota Sawah Lunto, Sumatera Barat. Tambang itu bernama Tambang Ombilin.

Dilansir dari Wikipedia.org, pada tahun 1930 Tambang Ombilin memiliki hasil produksi lebih dari 620.000 ton per tahun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: