Iklan dempo dalam berita

Jadwal dan Tanggal Puasa Asyura 2024! Salah Satu Amalan Bulan Muharram

Jadwal dan Tanggal Puasa Asyura 2024! Salah Satu Amalan Bulan Muharram

Jadwal puasa Asyura dan keutamaannya--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Jadwal dan tanggal puasa Asyura 2024! Salah satu amalan bulan Muharram.

Kehadiran bulan Muharam selalu disambut dengan penuh suka cita oleh umat Islam di seluruh dunia. Ada banyak amalan yang dianjurkan serta mendatangkan pahala, salah satunya adalah puasa Asyura.

Dalam Islam, Asyura termasuk puasa yang dianjurkan. Hal ini berdasarkan sabda Rasulullah dalam HR Muslim, bahwa puasa di bulan Muharam adalah ibadah puasa terbaik dan paling utama setelah bulan Ramadan.

BACA JUGA:Ini Sosok Aktor Bollywood Raama Mehra yang Berani Selundupkan Burung Cendrawasih dari Indonesia

Berpuasa pada bulan-bulan haram atau asyhurul hurum (mulia), sangatlah istimewa. Berdasarkan sejumlah hadis, bahwa puasa ini dapat menghapus dosa setahun yang telah lalu.

Lantas kapan jadwal dan tanggal puasa Asyura 2024? Jika mengacu pada kalender Hijriyah Indonesia Tahun 2024 M/1446 H yang dikeluarkan oleh Kementerian Agama RI, maka jadwal puasa Asyura jatuh pada hari Selasa, 16 Juli 2024 (10 Muharram 1446 H).

BACA JUGA:Bacaan Doa Minum Susu 1 Muharram Arab, Latin dan Artinya, Begini Cara Mengamalkannya

Adapun niat dari puasa Asyura 2024 adalah sebagai berikut:

Niat puasa ini diucapkan (dilaksanakan) di dalam hati. Namun, bagi yang terbiasa melafazkan niat, niatnya adalah:

نَوَيْتُ صَوْمَ عَشْرَ سُنَّةً لِلَّهِ تَعَالَى

Nawaitu shauma 'asyura sunnatan lillaahi ta'aala.

Artinya: Aku berniat puasa Asyura, sunah karena Allah Ta'ala.

Dikutip dari buku Cerdas Intelektual dan Spiritual dengan Mukjizat Puasa Ragam Jenis Puasa Sunnah untuk Kesuksesan Akademikmu, Ustadz Yazid al-Busthomi, Lc., (2015:57), puasa Asyura adalah puasa sunah yang dilaksanakan pada 10 Muharam.

BACA JUGA:Puasa Tasua 1446 H/2024 Tanggal Berapa? Ini Jadwal Lengkap Beserta Bacaan Niat dan Tata Caranya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: