Iklan dempo dalam berita

Ini Daftar Wasit Indonesia vs Irak di Piala Asia U-23 2024 Malam Ini, Ada Sivakorn Lagi, Apakah Terulang?

Ini Daftar Wasit Indonesia vs Irak di Piala Asia U-23 2024 Malam Ini, Ada Sivakorn Lagi, Apakah Terulang?

Wasit Indonesia vs Irak di Piala Asia U-23 2024 --

Sebelum ini Majed Al-Shamrani sudah pernah memimpin laga Indonesia vs Australia, yang berkesudahan 1-0, di fase grup. 

Dalam Piala Asia U-23 2024, ia juga sudah bertugas menjadi wasit utama dalam laga Jepang vs Korea Selatan.

Untuk sua wasit Arab Saudi lainnya yakni, Hesham Al-Refaei dan Omar Al Jammal, bertugas menjadi asisten wasit alias hakim garis di laga Indonesia vs Irak nanti malam.

BACA JUGA:Timnas Indonesia Lolos Olimpiade Paris, Penantian 68 Tahun Berakhir jika Mampu Atasi Hadangan Ini

Sedangkan di ruangan VAR komando utama dipegang oleh wasit dari Arab Saudi lainnya, Abdullah Dhafer Al Shehri. Yang menarik, ada nama Sivakorn Pu-Udom (Thailand) sebagai asistennya (AVAR).

Sebagaimana kita ketahui, baru-baru ini nama Sivakorn Pu-udom sempat menjadi buah bibir usai Indonesia kalah dengan skor 0-2 di tangan Uzbekistan dalam partai semifinal Piala Asia U-23 2024. Dalam laga itu, Wasit VAR-nya adalah Sivakorn.

BACA JUGA:Meski Kecewa Kalah Dengan Uzbekistan, Masyarakat Bengkulu Berharap Timnas Indonesia U-23 Lolos Olimpiade Paris

Berikut daftar wasit Indonesia vs Irak di Piala Asia U-23 2034, yakni:

- Wasit: Majed Al-Shamrani (Arab Saudi)

- Asisten wasit 1: Hesham Al-Refaei (Arab Saudi)

- Asisten wasit 2: Omar Al Jammal (Arab Saudi)

- Cadangan Asisten Wasit: Mohammad Kazzas (Suriah)

- Wasit keempat: Hanna Hattab (Suriah)

- VAR: Abdullah Dhafer Al Shehri (Arab Saudi)

- AVAR: Sivakorn Pu-Udom (Thailand)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: