Iklan dempo dalam berita

Patung Bung Karno Rp 500 Juta di Banyuasin Disorot, Patung Fatmawati di Bengkulu Rp 5 Miliar Berdiri Megah

Patung Bung Karno Rp 500 Juta di Banyuasin Disorot, Patung Fatmawati di Bengkulu Rp 5 Miliar Berdiri Megah

Patung Soekarno di Banyuasin yang menjadi sorotan--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Guna mengenang dan meneladani dua tokoh bangsa Indonesia, Presiden Soekarno dan Ibu Fatmawati, dua daerah yakni Kabupaten Banyasin Sumsel dan Bengkulu membuatkan patung monumen.

Proses pengerjaannya sama-sama menuai pro dan kontra. Pembuatan Patung Bung Karno di Kabupaten Banyuasin misalnya menjadi sorotan. Dinilai banyak kalangan, tidak mirip dengan sang proklamator Indonesia. 

Proyek tersebut, seperti diambil dari berbagai sumber, menyedot anggaran sekitar Rp 500 juta. Kencangnya sorotan, membuat pengerjaan proyek pembuatan Patung Bung Karno oleh kontraktor tender dipandang tidak profesional.

Catatan di laman Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE), pagu anggaran yang dikeluarkan Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kabupaten Banyuasin mencapai Rp 500 juta. 

Namun dari harga pokok satuan tertera Rp 498.700.000. Terdapat juga harga penawaran dan harga terkoreksi senilai Rp 495.729.565,47. Dalam data tersebut, juga tercantum harga negosiasi senilai Rp 495.173.220,00.

Tender proyek dengan nama Pembangunan Merk dan Patung Bung Karno dan Asesoris ini sejatinya pernah dilakukan dua kali. Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Banyuasin merupakan pemilik dan penanggung jawab proyek ini.

BACA JUGA:Langsung Cair Tanpa Potongan, Ini Syarat Pengajuan Pinjaman Online Rp15 Juta Easycash

Tender pertama dibuat pada 15 Desember 2022 dengan pagu anggaran Rp 500 juta yang diikuti oleh tujuh perusahaan namun batal diputuskan. Selanjutnya tender kedua dibuat pada 20 Januari 2023 dengan nilai pagu Rp 500 juta dan nilai HPS paket Rp 497 juta dimenangkan CV Attaki yang berasal dari Kota Palembang.

Mengutip berbagai sumber, pembangunan patung Bung Karno berada di areal Bung Karno Sport Center, di depan Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Pangkalan Balai di Jalan Lingkar Pemkab Banyuasin. 

Pengerjaan patung itu masih belum 100 persen. Pasca viral di media sosial, bagian wajah patung tersebut kini ditutupi terpal pada Jumat, 22 September 2023, dan disebut akan diperbaiki.

Patung Sukarno atau Bung Karno ini akan ditujukan menjadi ikon di pusat olahraga Bung Karno Sport Center. Rencanaya akan terdapat venue seperti lapangan sepak bola, futsal, voli, basket, dan menembak di area tersebut.

 

Monumen Ibu Fatmawati

Sementara itu, monumen Fatmawati sekarang berdiri megah di simpang lima Kota Bengulu. Dibuat oleh satu seorang maestro patung Indonesia, Nyoman Nuarta. Anggaran Pembangunan dari konsorsium Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Patung dipajang di jantung Kota Bengkulu persisnya di bundaran Simpang Lima Ratu Samban. Anggaran pembuatan patung mencapai Rp5 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: