6 Khasiat Seduhan Rambut Jagung Untuk Kesehatan, Mengandung Banyak Senyawa Antioksidan

Sabtu 18-05-2024,22:58 WIB
Reporter : Novan Alqadri
Editor : ahmad afandi

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Berikut ini 6 khasiat seduhan rambut jagung untuk kesehatan, mengandung banyak senyawa antioksidan.

Manfaat rambut jagung bukanlah barang baru dalam dunia pengobatan tradisional. 

BACA JUGA:Dikenal Rasanya yang Sangat Asam, Ini 7 Khasiat Belimbing Wuluh Bagi Kesehatan Tubuh

Sudah sejak berabad-abad lalu, rambut jagung digunakan dalam pengobatan tradisional China dan oleh penduduk asli Amerika. 

Kaya akan senyawa antioksidan, rambut jagung telah diakui sebagai obat herbal yang efektif untuk berbagai kondisi kesehatan.

Selain serat mirip benang yang memberikan tekstur uniknya, rambut jagung mengandung senyawa-senyawa seperti tanin, allantoin, saponin, dan fitosterol. Tidak hanya itu, rambut jagung juga mengandung karbohidrat, protein, serat, vitamin E, dan vitamin K.

BACA JUGA:Membantu Pengobatan HIV, Ini 7 Khasiat Daun Meniran dan Cara Mengolahnya

Khasiat Seduhan Rambut Jagung Untuk Kesehatan

Dirangkum dari berbagai sumber, untuk mendapatkan manfaatnya rambut jagung sering diolah sebagai suplemen atau teh herbal. Berikut ini beberapa manfaat rambut jagung yang baik untuk tubuh:

1. Menurunkan tekanan darah

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa rambut jagung dapat menurunkan tekanan darah tinggi. Ini karena kandungan di dalam rambut jagung memiliki sifat diuretik, artinya bisa membuang kelebihan air dan garam dari dalam tubuh.

Selain itu, senyawa dalam rambut jagung juga diketahui bisa menghambat kerja enzim yang membantu produksi hormon angiotensin II. Hormon ini dapat meningkatkan tekanan darah di dalam tubuh.

BACA JUGA:Sering Dijadikan Lalapan, Daun Kemangi Ternyata Punya Banyak Khasiat Terutama Untuk Pria

2. Mengatasi diabetes

Ekstrak rambut jagung juga dikenal khasiatnya untuk mengatasi diabetes. Ini karena rambut jagung bisa memperlambat penyerapan gula di usus, sehingga mampu mencegah lonjakan gula darah di atas normal setelah makan pada penderita diabetes.

Kategori :