Pendaftaran CPNS dan PPPK Dibuka 17 September, Ini Besaran Gaji PNS Indonesia Terbaru

Rabu 06-09-2023,09:55 WIB
Reporter : Tim liputan
Editor : Purnama Sakti

• PPPK Guru : 296.084

• PPPK Tenaga Kesehatan : 154.724

• PPPK Teknis : 42.826

 

Pengurangan jumlah formasi CASN 2023 disebabkan karena terdapat sejumlah instansi yang tidak mengusulkan formasi, ini juga termasuk beberapa pemerintah daerah yang tidak mengoptimalkan usulan formasinya.

BACA JUGA:Pemerintah Siapkan Ratusan Ribu Kuota Penerimaan CPNS dan PPPK, Selain Guru, Berikut Formasi yang Dibuka

 

Dari rincian angka di atas, dapat kita simpulkan bahwa tahun ini, formasi yang banyak dibuka adalah PPPK guru dan tenaga kesehatan.

 

Besaran Gaji PNS

 

Besaran gaji yang dibawa pulang atau take home pay PNS biasanya ditentukan oleh besaran tunjangan kinerja. Dimana tukin PNS ditentukan oleh peraturan pemerintah di masing-masing Kementerian/Lembaga (K/L).

 

Saat ini tukin tertinggi ada di Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan untuk pemerintah pusat dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk pemerintah daerah.

 

Tukin PNS DJP ditentukan oleh Perpres Nomor 37 tahun 2015. Tunjangan terendahnya ditetapkan sebesar Rp5.361.800 untuk level jabatan pelaksana dan tertinggi sebesar Rp117.375.000, untuk level jabatan tertinggi, misalnya eselon I atau Direktur Jenderal Pajak.

Kategori :